Menurut ramalan suku maya pada tanggal 21 Desember 2012,seluruh alam semesta akan hancur atau biasa disebut sebagai kiamat. Apakah kalian percaya?. Sebenarnya tanggal tersebut bukanlah akhir dari alam semesta beserta isinya,tetapi pergantian tahun baru bagi suku maya. Pergantian tahun ini sama seperti kalender masehi yang ditunjukan pada tanggal 31 Desember.
NASA sangat keberatan akan hal ini. Apalagi diikuti isu adanya planet x atau nibiru yang akan menabrak bumi. Menurut penjelasan NASA,pada tanggal tersebut bumi hanya akan mengalami titik balik matahari tahunan di musim dingin saja yang selalu terjadi setiap tahunnya. Titik balik matahari adalah peristiwa saat siang hari berjalan lebih lama dibandingkan hari-hari biasa.
Ingatlah,hari kiamat tidak ada yang tahu kapan akan terjadi kecuali Allah SWT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar